Kita masih ingat betul bahwa beberapa waktu lalu SMA Bina Insan Mandiri Pondok Pesantren Baron masuk dalam TOP 1.000 sekolah dengan nilai terbaik berdasarkan UTBK yang dirilis oleh LTMPT. Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) adalah lembaga penyelenggara tes masuk perguruan tinggi bagi calon mahasiswa baru. Lembaga ini berada di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Berdasar rilis resmi LTMPT pada tanggal 2 Oktober 2021, SMA Bina Insan Mandiri Pondok Pesantren Baron masuk peringkat 556 dari 23.110 SMA/MA/SMK di seantero Indonesia. Silahkan melihat kembali link https://top-1000-sekolah.ltmpt.ac.id/. Bila dibreakdown berdasarkan dari rilis tersebut, Alhamdulillah SMA Bina Insan Mandiri Pondok Pesantren Baron ini masuk peringkat ke-2 di Kabupaten Nganjuk setelah SMA Negeri 2 Nganjuk yang ada di urutan 190 Top 1.000 atau bila se provinsi Jawa Timur, SMA Bina Insan Mandiri berada di peringkat 92.
Kami sungguh bersyukur atas capaian yang luar biasa ini. Tentu ini adalah merupakan pertolongan dan anugerah dari Allah SWT, disamping kerja keras dari seluruh tim yang dipimpin oleh Kepala SMA Bina Insan Mandiri Pondok Pesantren Baron, yakni Almukarrom Ustadz Wijaya Kurnia Santoso, S.Pd (kandidat Magister Pendidikan Islam di Pascasarjana IAIN Kediri).
Belum reda ingatan tersebut, alhamdulillah lewat ananda Muhammad Hanif kelas X SMA Bina Insan Mandiri Pondok Pesantren Baron dan di bawah asuhan Ustadzah Silviana, M.Si., Gr sebagai guru senior di SMA Bina Insan Mandiri (alumni ITS Surabaya), ananda masuk finalis kompetisi ilmiah bertajuk National Young Investors Award (NYIA) yang dilaksanakan LIPI. National Young Inventors Award (NYIA) adalah ajang kompetisi bagi remaja dalam melakukan inovasi dan invensi di bidang teknologi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas, memberikan apresiasi, dan menggali potensi remaja di bidang inovasi teknologi. Lomba tingkat nasional ini juga sebagai ajang untuk menjaring inventor remaja berpartisipasi pada kompetisi tingkat regional maupun internasional.
(Silahkan dilihat lebih lanjut melalui website :
https://kompetisi.lipi.go.id/tentang/nyia).
Untuk itu, kami atas nama pribadi dan Ketua Umum Dewan Tanfidziyah Pondok Pesantren Baron mengucapkan Selamat dan Sukses kepada ananda Muhammad Hanif berserta pembimbingnya Ustadzah Silviana, M.Si., Gr. Semoga prestasi ini mendorong seluruh para santri, baik yang ada di SMA Bina Insan Mandiri ataupun SMP Bina Insan Mandiri untuk terus berprestasi di kancah nasional, serta membawa keberkahan bagi seluruh keluarga besar Pondok Pesantren Baron dan tentu juga masyarakat Nganjuk pada umumnya.
Khusus bagi kaum muslimin yang ingin mencari sekolah untuk putra – putrinya, insya Allah SMA Bina insan Mandiri dan SMP Bina Insan Mandiri sangat layak dijadikan referensi untuk mencari sekolah. Dan yang menjadikan kami semakin bersyukur kepada Allah SWT bahwa SMP dan SMA Bina Insan Mandiri semakin menegaskan ke publik jika santri pondok juga bisa berprestasi tidak hanya di bidang ilmu agama, tetapi juga ilmu umum untuk bisa bersaing (silahkan dibaca fastabiqul Khoirot) dengan seluruh sekolah yang ada di Indonesia.
Silahkan dapatkan informasi seputar Seleksi Penerimaan Santri Baru (SPSB) SMP dan SMA Bina Insan Mandiri tahun ajaran 2022/2023 melalui :
- Ustadz Dwi Soni. S, S.Kom (Kepala Bidang SPSB) di nomor HP/WA 0812 1720 9001.
- Ustadz Nugroho Dimastoro, S.Pd., Gr (Humas Yayasan Pondok Pesantren Baron) di nomor HP/WA 0857 3029 4757.
Selamat beraktivitas, selamat beribadah pada hari ini Senin, 18 Oktober 2021. Selamat mendaftarkan putra – putrinya di SMP dan SMA Bina Insan Mandiri Pondok Pesantren Baron.
Selamat Hari Santri, 22 Oktober 2021.
Salam Sukses Berkah,
Abi Abdul Aziz, S.Tr.Kes
Ketua Umum Dewan Tanfidziyah Pondok Pesantren Baron
1 Comment
Alhamdulillah, masyaa Allah tabarrakallah, semoga menjadi generasi qur’an yg unggul dan bersyakaiyah islamiyah